Brazuca Nama Bola Resmi Piala Dunia 2014 Brazil - Brazuca adalah namanya. Adidas dalam rilis resminya memperkenalkan Brazuca untuk Piala Dunia tahun 2014 ini. Namun sebelum membahas Brazuca, tidak ada salahnya jika kita sedikit menengok nama-nama bola mulai dari Piala Dunia 2002 di Jepang & Korea Selatan.
Pada perhelatan Piala Dunia 2002 di Korsel dan Jepang, bola yang digunakan bernama Fevernova. Bola yang sejatinya menjadi penerus varian Tango ini punya ciri khas segitiga yang mengaitkan diri dengan garis segienam.
Namun Fevernova menuai kritikan karena dianggap terlalu ringan dan gampang melenting saat ditendang. Padahal, Fevernova sudah berada dalam lingkup standard berat bola sepak yakni 396 – 453 gram.
Lanjut pada Piala Dunia 2006, Adidas merilis bola Teamgeist. Adidas mengklaim bola ini punya kemampuan menyerap air paling minim, sehingga Teamgeist menjadi bola terbaik saat pertandingan digelar di tengah guyuran hujan.
Catatan menunjukkan daya serap air Teamgeist cuma 0,1 persen plus berat bola, sementara standard FIFA untuk daya serap air bertengger di posisi 10 persen termasuk berat bola. Uniknya Teamgeist adalah bola Piala Dunia yang pembuatannya melibatkan campur tangan banyak negara, tak hanya Jerman.
Pada 2010 dalam perhelatan Piala Dunia di Afrika Selatan, lagi-lagi Adidas meluncurkan bola resmi bernama Jabulani. Ketimbang pendahulunya, Jabulani amat banyak menuai kritikan. Hal itu dikarenakan saat melambung, Jabulani amat sukar ditebak arahnya.
Sementara beberapa pihak mengatakan seolah-olah ada kesan supranatural di dalam bola yang namanya berarti perayaan dalam bahasa Zulu, salah satu bahasa di Afrika Selatan. Seakan-akan ada setan yang mendekam di dalam bola yang sejatinya sudah melewati berbagai uji coba, termasuk kelenturan dan aerodinamis alias kemampuan saat menghadapi tekanan angin.
Dan pada Piala Dunia Brasil 2014 ini, Brazuca muncul untuk menyempurnakan para pendahulunya. Bola ini kembali ke pembuatan tradisional yakni terdiri dari 32 panel. Brazuca telah melalui tes terowongan angin dan tendangan robot di Universitas Tsukuba, Jepang. Bola yang diklaim lebih lembut ini diharapkan bakal menjadi bola yang mudah menukik dan melenceng, sehingga kedua kelebihan itu bisa menjadi andalan pemain untuk mengecohkan kiper.
Itulah sekilas mengenai Brazuca Nama Bola Resmi Piala Dunia 2014 Brazil, semoga menambah wawasan anda.
No comments: